Cocok untuk Anda yang menginginkan Perusahaan dengan modal terbagi atas saham, berbentuk badan hukum, dan modal perusahaan yang terpisah dengan kekayaan pribadi.
KEUNGGULAN PT
Perkembangan usaha yang lebih fleksibel
Kegiatan usaha yang dijalankan lebih luas
Kemudahan untuk penambahan modal atau peralihan hak atas saham
Potensi kerugian terbatas sebesar saham yang dimasukkan
Keuntungan yang relatif cepat dan bonafide
PERSYARATAN PENDIRIAN PT
Scan/Fotocopy KTP Organ Perseroan (Pemegang Saham, Direktur, Komisaris)
Scan/Fotocopy NPWP Organ Perseroan (Pemegang Saham, Direktur, Komisaris)
Surat Keterangan Domisili
Surat Pernyataan Pemilihan KBLI bermaterai
Surat Pernyataan Setor Modal
Pendiri PT PMDN minimal terdiri dari dua orang pemegang saham
Struktur Pengurus minimal terdiri dari 1 Direktur dan 1 Komisaris
Suami-istri yang mendirikan PT PMDN secara bersama-sama namun belum memiliki Perjanjian Nikah harus memasukkan satu orang sebagai pihak pemegang saham
Pendirian PT PMDN menengah dan besar (berdasarkan modal yang disetor) diwajibkan untuk mendaftarkan BPJS Ketenagakerjaan
Persyaratan tambahan untuk PT PMDN (Menggunakan Alamat Sendiri)
PBB dan STTS tahun terakhir sesuai domisili perusahaan
Surat Kontrak/Sewa Kantor atau bukti kepemilikan tempat usaha